Monday, December 16, 2013

Resep masakan cara sederhanan membuat kue dadar gulung


Resep masakan cara sederhanan membuat kue dadar gulung, kue tradisional yang banyak kita temukan di pasar - pasar atau toko kue. walaupun dalam kategori kue tradisonal, tapi masalah warna dan rasa cukup menarik.dengan warna merah atau hijau seperti yang banyak kita jumpai dan isi dari dari kue ini berupa parutan kelapa di tambah dengan gula merah menambah keistimewaan dari kue ini.Nah, buat anda yang ingin mencoba membuatnya sendiri dirumah kali ini http://www.omahresepmasakan.blogspot.com/ berikan Resep
Resep masakan cara sederhana membuat kue dadar gulung

Cara Membuat Dadar Gulung isi Kelapa

Bahan - bahan kue dadar gulung :

 Bahan kulit :

  1. 250 g tepung terigu protein sedang/cap segitiga biru
  2. 1 sdm tepung kanji
  3. 300 ml santan kental dari ½ butir kelapa
  4. ½ sdt pasta pandan/pewarna hijau
  5. 60 ml air perasan daun suji
  6. 3 butir telur ayam, kocok lepas
  7. ½ sdt garam halus 
 Bahan isi : 
  1. 300 g kelapa setengah tua, kupas, parut memanjang
  2. 100 g fula merah, iris halus
  3. 3 sdm gula pasir
  4. 50 ml air
  5. 1 lembar daun pandan, potong-potong
  6. ½ sdt garam halus
Cara pembuatan : 
ISI :
  1. Campurkan kelapa parut, gula pasir, garam dan daun pandan, aduk hingga rata. 
Kulit:
  1. Campurkan tepung terigu, tepung kanji, telur, pasta pandan dan aduk hingga rata
  2. Tuangkan santan, air perasan daun suji sedikit demi sedikit sambil terus di aduk hingga rata dan saring
  3. Panaskan wajan datar anti lengket / teflon yang telah di olesi sedikit minyak goreng
  4. Tuangkan setangah sendok sayur adonan buat dadar tipis hingga matang, (tips : jangan membuat kulit terlalu tebal karena akan pecah saat di gulung, wajan sebaiknya dalam kondisi panas ketika di tuang adonan kulit berpori - pori )
  5. Ambils satu lembar adonan kulit, beri satu sendok bahan isi lipat bagian sisi kiri dan kanan, kemudian gulung dan kue dadar gulung siap di sajikan 
Demikian Resep masakan cara sederhanan membuat kue dadar gulung  semoga dapat memberikan inspirasi untuk membuat sajian kue tradisional.


            Resep masakan cara sederhanan membuat kue dadar gulung Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown

            0 comments:

            Post a Comment